Welcome Ceremony Siswa Siswi FAAST Penerbangan Angkatan November 2020
2 November 2020 – Sekolah Pramugari, Pramugara, dan Staff Airlines FAAST Penerbangan secara resmi menyelenggarakan acara Welcome Ceremony bagi siswa-siswi baru angkatan November 2020.
Acara ini dilaksanakan di Sahid Raya Hotel Yogyakarta yang dimulai dari pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 15.00 WIB.
Acara Welcome Ceremony Siswa Siswi FAAST Penerbangan menjadi awal dari seluruh rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Siswa Siswi FAAST Penerbangan Angkatan November 2020.
Acara ini di ikuti oleh Seluruh Siswa Siswi FAAST Penerbangan Angkatan November 2020 dengan total 227 Peserta yang terdiri dari Program Pendidikan Pramugari, Pramugara dan STAFF Penerbangan.
Mengingat acara dilakukan di tengah Pandemi COVID-19, Acara Welcome Ceremony tersebut pun hanya dihadiri oleh kalangan internal FAAST Penerbangan saja, yaitu para Instructur, Manajemen, dan Direksi FAAST Penerbangan.
Bpk. Budi Laksono selaku Direktur Utama FAAST Penerbangan yang diwakili oleh Bpk. Eko Mei Purwanto selaku Legal & Kosultan FAAST Penerbangan mengemukakan, Pada Angkatan Kedua (2) ini Siswa Siswi yang diterima oleh FAAST Penerbangan sebanyak 227 peserta pendidikan.
“Jumlah Angkatan Kedua (2) ini lebih banyak dibandingkan Angkatan Pertama (1). Untuk proses penyeleksian yang dilakukan di tengah pandemi ini, kami juga bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) untuk menawarkan jenjang pendidikan lanjutan bagi lulusan SMA/SMK sederajat yang tertarik dengan pendidikan penerbangan dan nantinya berkarir di dunia penerbangan,” kata Bpk. Eko.
Lebih lanjut Bpk. Eko menjelaskan, selain memberikan Pendidikan dan Pelatihan di bidang Penerbangan, FAAST Penerbangan juga berusaha membantu Peserta Didik untuk bisa bekerja di Dunia Penerbangan melalui pembekalan ilmu sesuai kebutuhan Maskapai Penerbangan serta bahasa Inggris yang komunikatif dan interaktif.
Tidak hanya itu saja, FAAST Penerbangan juga memiliki instruktur yang berkualitas dan berpengalaman. Untuk informasi selengkapnya dapat mengunjungi website resmi kami www.sekolahpenerbangan.com.
Rangkaian Acara Welcome Ceremony
Aacara Welcome Ceremony ini dibawakan oleh Saudara Faris Azizi yang bertugas sebagai Master of Ceremony, yang diawali dengan do’a dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Acara selanjutnya adalah sambutan-sambutan, salah satunya adalah sambutan hangat dari Bpk. Budi Laksono selaku direktur utama FAAST Penerbangan.
Dalam sambutannya, Bpk. Budi Laksono selaku direktur utama dan sebagai perwakilan dari seluruh Staff Karyawan FAAST Penerbangan “Mengucapkan Selamat Datang dan Selamat Bergabung menjadi keluarga besar FAAST Penerbangan”.
Setelah sambutan selesai, acara dilanjutkan dengan Perkenalan Tim Manajemen yang dipandu oleh Bpk. Eka Febriyanto Selaku Pimpinan Cabang FAAST Penerbangan Yogyakarta.
Tidak hanya itu, Dalam kegiatan ini juga ada Kuliah Umum yang materinya di sampaikan langsung oleh Bpk. Eko Mei Purwanto dan dilanjutkan dengan Materi Job Motivation yang disampaikan oleh Mr. Boy.
Para siswa-siswi juga diberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam sesi tanya jawab dengan hadiah menarik bagi mereka yang antusias.
Dalam acara tersebut, juga diberikan hadiah bagi siswa-siswi yang mengikuti Challenge Foto dengan Caption Paling Menarik yang dikirimkan oleh akun Instagram @Marsi**** yang dimiliki oleh Marsi Arista Niapele Prodi Staff Airlines.
Meskipun acara Welcome Ceremony Siswa Siswi FAAST Penerbangan Angkatan November 2020 dilakukan di tengah pandemi Covid-19, Namun, acara tetap berjalan lancar dengan mematuhi protokol kesehatan yang ketat.
Program Kerjasama FAAST Penerbangan
Untuk menjawab tantangan di Dunia Penerbangan yang semakin berkembang, Kedepannya FAAST Penerbangan juga akan membukan Kelas Dengan Standar Internasional dan Bersertifikat Resmi dari Depertemen Perhubungan Republik Indonesia.
Program Pendidikan Tersebut adalah Marshailler, Dangerous Good (DG), Groud Support Equipment (GSE) dan Aviation Security (AVSEC).
“Dengan berbagai Program Pendidikan di Bidang Penerbangan, kami berharap FAAST Penerbangan dapat menyediakan SDM yang berkualitas, unggul dan berakhlak sesuai kebutuhan Perusahaan Penerbangan di Indonesia,” ujar Bpk. Eko.
Di samping itu, FAAST Penerbangan juga fokus terhadap pembentukan Mental, Attitude, Perform dan Pengetahuan yang sesuai kebutuhan Perusahaan Penerbangan dengan landasan Disiplin, Cerdas, Berkarakter, Tangguh & Siap Kerja.
Selain itu, FAAST Penerbangan juga bekerjasama dengan GSS Music Official untuk mengembangkan bakat siswa-siswi dalam seni peran, olah vokal, dan kreatifitas, yang mungkin dapat menunjang potensi individu dalam industri penerbangan maupun hiburan.
Pendaftaran FAAST Penerbangan
Setiap Tahun FAAST Penerbangan Selalu Membuka Pendaftaran untuk Siswa Siswi Baru dan Ada 2 Angkatan setiap tahunnya yaitu Angkatan Juni & November. Kuota Terbatas!
Hubungi Kak Yeni (WA) 08997200200 Untuk Mendapatkan Informasi Yang Lebih Lengkap Tentang FAAST Penerbangan.
Bagi Anda yang masih kelas 12 SMA/SMA Sederajat sudah bisa melakukan Pendaftaran dari sekarang dan memilih angkatan pendidikan sesuai tahun kelulusan Anda.
Untuk Bisa Mengikuti Pendidikan di FAAST Penerbangan, Setiap Calon Peserta harus memenuhi Persyaratan sebagai berikut:
- Laki-laki / Perempuan
- Usia Minimum 18 Tahun dan Maksimum 24 Tahun
- Pendidikan minimum SMA/SMK Sederajat
- Sehat Jasmani & Rohani
- Tidak Menggunakan Kacamata
- Diperbolehkan Menggunakan Lensa Kontak dengan ketentuan maksimal minus -3.00
- Bebas Narkotika
- Tidak Bertato
- Single (Belum Menikah)
- Lebih Diutamakan memiliki kemampuan bahasa inggris atau bahasa lainnya.
- Syarat Khusus Tinggi Badan Pramugari/a
- Pramugari 160cm & Maksimal 172cm.
- Pramugara 170cm & Maksimal 182cm.
- Syarat Khusus Tinggi Badan STAFF Penerbangan
- Wanita 158cm & Maksimal 172cm.
- Laki-laki 165cm & Maksimal 182cm.
Selain Itu, Sebelum Melakukan Pendaftaran Online, Setiap Peserta Pendidikan Harus Menyiapkan Berkas Pendaftaran Yaitu Sebagai Berikut:
- Foto Setengah Badan
- Foto Full Badan (Baju Formal)
- Surat Keterangan Sehat
- Fotocopy Ijazah Terakhir / Sampul Raport
- Fotocopy KTP atau Kartu Pelajar
Setelah Semua Berkas Pendaftaran Sudah Lengkap, Selanjutnya Calon Peserta Pendidikan dapat melakukan Pendaftaran Secara Online dengan langkah-langkah sebagai berikut:
- Mengisi Formulir Pendaftaran Online disini!
- Setelah Mengisi Formulir Pendaftaran Anda Akan Mendapat username & password.
- Simpan username & password tersebut, untuk dapat Anda gunakan kembali pada saat proses upload berkas dan tes online.
- Upload Berkas Pendaftaran Login disini!
- Transfer Biaya Pendaftaran IDR 250.000,-
- Rekening Resmi FAAST PENERBNAGAN Bank BRI 041-001-4444-44-304.
- Mengirim Bukti Transfer ke Panitia Pendaftaran Untuk Dilakukan Validasi.
- Setelah di Validasi, Anda Bisa Mengikuti Tes Online, Silakan Login disini!
- Mengikuti Tes Interview By Telphone.
- Mendapatkan Surat Hasil Seleksi via Email.
- Daftar Ulang.
Foto Kegiatan Welcome Ceremony
Berikut Ini Adalah Beberapa Foto Dokumentasi Kegiatan Welcome Ceremony Siswa Siswi FAAST Penerbangan Angkatan November 2020.
Itulah Informasi Lengkap Tentang Kegiatan Awal Pendidikan Siswa Siswi FAAST Penerbangan Angkatan November 2020. Semoga Bermanfaat, Sekian & Terimakasih.